Nasib Lagu "Lingsir Wengi" dan "Di Keheningan Malam" - Niswa Djupri

Breaking

Rabu, 11 Oktober 2017

Nasib Lagu "Lingsir Wengi" dan "Di Keheningan Malam"







Kalau dengar lagu Di Keheningan Malam dan Lingsir Wengi, apa yang kamu pikirkan?? 😄😄


Inget seremnya film Pengabdi Setan dan film Kuntilanak kan ya?? 😝





Lagunya Anna Mathovani yang berjudul "Di Keheningan Malam" yang maknanya sungguh romantis itu kini sudah ber-image horor gara-gara jadi sountrack film Pengabdi Setan (2017). Ah, bagaimana tidak, baru nonton trailernya saja sudah disuguhkan seramnya lagu ini. Sungguh ini membuat saya khawatir dengan image masa depan dari lagu ini. Ingat kan dulu dengan lagu Lingsir Wengi yang jadi sountrack film Kuntilanak yang pemeran utamanya Julli Estelle di tahun 2006??





Jadi begini, lagu "Di Keheningan Malam" ini nanti pasti sama dengan lagu "Lingsir Wengi" yang diciptakan oleh Sunan Kali Jaga atau Raden Said. Wow, beneran lagu Lingsir Wengi itu yang menciptakan adalah salah satu dari Wali Songo? Salah satu Wali yang menyebarkan agama Islam di Jawa? Yup, betul sekali.





Sebenarnya lagu Lingsir Wengi diciptakan untuk mengusir jin dan setan. Tersirat kok dari maknanya bahwa lagu ini untuk agar tidak diganggu oleh jin dan setan. Yang tidak tahu artinya ya makanya cari tahu.. Hihihi..





Nadanya yang slow sungguh indah jadi pengantar tidur. Itulah kenapa ibu-ibu di Jawa dahulu sering menyanyikan lagu Lingsir Wengi ketika meninabobokan anak-anaknya agar anak-anaknya segera tidur dan tidak diganggu oleh jin dan setan. Tapi sejak lagu Lingsir Wengi jadi sountrack film Kuntilanak, yang dalam film tersebut lagu Lingsir Wengi digunakan untuk memanggil kuntilanak, maka orang-orang se-Indonesia yang tidak tahu lagu itu sebenarnya jadi mengartikan lagu Lingsir Wengi itu seram karena lagu itu digunakan untuk pemanggil kuntilanak.





Lagu yang dulu berimage kasih sayang ibu kepada anak-anaknya menjelang tidur jadi horor, dan lagu yang dulu bermakna romantispun kini jadi horor.





Ya begitulah efek film. 😐


Film bisa menjadikan yang buruk jadi baik, dan bisa menjadikan yang baik jadi buruk.





Niswa Djupri


www.nis-wa.com